Advertisement
Donald Trump Ancam Kenakan Tarif 100 Persen pada Negara-negara BRICS Jika Menciptakan Mata Uang Baru

Advertisement
Harianjogja.com, MOSKOW—Presiden AS, Donald Trump mengancam akan memberlakukan tarif 100 persen terhadap negara-negara BRICS jika mereka menciptakan mata uang baru.
Dalam unggahan Trump di Truth Social, Trump mengatakan bahwa gagasan negara-negara BRICS berusaha meninggalkan dolar, sementara AS hanya diam dan menonton, sudah berakhir.
Advertisement
"Kami akan menuntut komitmen dari negara-negara yang tampaknya bermusuhan ini bahwa mereka tidak akan menciptakan mata uang BRICS baru atau mendukung mata uang lain untuk menggantikan dolar AS yang perkasa," kata Trump di Truth Social.
"... atau mereka akan menghadapi tarif 100 persen dan harus siap mengucapkan selamat tinggal pada akses ke perekonomian AS yang luar biasa," katanya lagi.
Trump menegaskan tidak ada kemungkinan dolar AS akan tergantikan dalam perdagangan internasional.
BACA JUGA: Indonesia Masuk Keanggotaan BRICS, Pakar HI UGM Ungkap Begini
"Mereka bisa mencari negara lain yang bisa ditipu. Tidak ada peluang bagi BRICS untuk menggantikan dolar AS dalam perdagangan internasional atau di mana pun. Negara mana pun yang mencoba harus bersiap menghadapi tarif dan mengucapkan selamat tinggal pada Amerika!" tulisnya.
Sebelumnya, laporan menyebutkan bahwa negara-negara BRICS telah membahas kemungkinan memperluas transaksi menggunakan mata uang nasional dan menciptakan mata uang bersama dalam blok tersebut. Namun, belum ada keputusan akhir terkait hal ini.
BRICS merupakan asosiasi antarnegara yang dibentuk pada 2006 oleh Rusia, China, India, dan Brasil. Afrika Selatan bergabung pada 2011. Sejak awal 2024, sejumlah negara lain telah bergabung dengan BRICS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara - Sputnik
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Akun Dinonaktifkan Manajemen, 1.291 Karyawan Sritex Dipastikan Tak Dapat JKP dari BPJS Ketenagakerjaan
- Selama Ramadan 2025, BI DIY Siapkan Uang Tunai Rp4,61 Triliun
- Upaya Komdigi Berantas BTS Palsu yang Sebar SMS Penipuan
- Ini Cara Tukar Uang Baru di Mobil Kas Keliling BI
- LKY Dorong Pertamina Libatkan Pihak Independen Uji Kualitas BBM
Advertisement

Jadwal Terbaru KA Bandara Hari Ini Jumat 7 Maret 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu dan YIA
Advertisement
Ramadan, The Phoenix Hotel, Grand Mercure & Ibis Yogyakarta Adisucipto Siapkan Menu Spesial
Advertisement
Berita Populer
- Pertamina Jamin Distribusi BBM dan LPG Aman Selama Ramadan dan Idulfitri 2025
- Emas Antam 24 Karat Turun Harga Hari Ini 6 Maret 2025, Termurah Rp903.000
- KAI Daop 6 Yogyakarta Catat 185.565 Tiket KA Lebaran Sudah Terjual
- Selama Ramadan 2025, BI DIY Siapkan Uang Tunai Rp4,61 Triliun
- Dampak Efisiensi, Mulai Ada Pengurangan Jam Kerja Karyawan Hotel di DIY
- Akun Dinonaktifkan Manajemen, 1.291 Karyawan Sritex Dipastikan Tak Dapat JKP dari BPJS Ketenagakerjaan
- PLN UP3 Yogyakarta Catat Sudah Ada 17 SPKLU di DIY, Siap Layani Pemudik
Advertisement
Advertisement